Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Lepas 445 Mahasiswa Fisipol Unimor PKM di Tiga Kabupaten, Ini Pesan Dekan

Senin, 15 Juli 2024 | 7:54 PM WIB | 0 Views Last Updated 2024-07-15T11:54:29Z
Xdetiik
Persiapan Mahasiswa Fisipol Unimor turun ke Lokasi PKM. 


XDetiik.com, KEFAMENANU - Universitas Timor (Unimor) melepas sebanyak 445 Mahasiswa Fakultas Ilmu Sosial Politik (Fisipol) ke Lokasi Praktik Kerja Mahasiswa (PKM). Lokasi PKM tersebut tersebar di wilayah 3 Kabupaten, yakni Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU), Belu dan Malaka. Dekan juga berpesan kepada mahasiswa untuk pandai membawa diri di tengah masyarakat.


Hal ini disampaikan oleh Dekan Fisipol Dr. A.P Aplonia Pala S.Sos., M.M dalam sambutannya dalam acara pelepasan mahasiswa PKM tersebut pada Senin, (15/7/2024).


"Hari ini kalian akan pergi, (lokasi PKM, red) maka itu pandailah membawa diri. Karena kita akan bergerilya di lautan masyarakat dengan gelar mahasiswa. Maka apa nilai etika," ujar Dekan dalam sambutannya.


Ditegaskan bahwa moral dan ilmu pengetahuan harus benar-benar di realisasikan. "Sehingga membawa dampak positif bagi semua dengan elegan," tegasnya.


Dekan, Aplonia Pala berpesan kepada mahasiswa untuk tetap semangat dan sekaligus melepaskan peserta PKM tahun akademik 2024/2025 dengan resmi.


Sementara itu, Ketua Panitia PKM Fisip Unimor, Dimas Agustian dalam sambutannya mengatakan bahwa "kalian diutus untuk mengikuti praktik mahasiswa. Oleh karena itu, pergunakanlah seluruh ilmu yang benar-benar dengan paten," tuturnya sambil mengungkapkan 'Hidup Mahasiswa'.


Oleh karena, lanjutnya, sejatinya hari ini, "kalian (Mahasiswa PKM, red)  pergi untuk mengaktualisasikan apa yang benar di alami selama beberapa semester yang dilalui. Tetap menjaga nama baik institusi dan nama baik masa depan kita semua," pesan Dimas, sapaan akrabnya.


Dimas juga menguraikan bahwa Universitas Timor, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Program Studi Ilmu Pemerintahan dan Ilmu Administrasi Negara siap diluncurkan ke Lokasi Praktek Kerja yang tersebar pada 50 titik di 3 Kabupaten seperti di TTU, Belu dan Malaka.


Diketahui Mahasiswa/i Fisipol Unimor yang siap mengikuti Praktek Kerja Mahasiswa Berjumlah 445 orang yang berada di 50 Lokasi pada 3 Kabupaten Malaka (15 titik), Belu (15 titik) dan TTU (20 titik).

×
Berita Terbaru Update