Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Umat Hindu Korem 161/WS Upacara Piodalan di Pura Wira Tirtha Yudha Asten Kupang

Rabu, 12 Oktober 2022 | 7:39 AM WIB | 0 Views Last Updated 2022-10-11T23:39:59Z
XDetiik


XDetiik.com, KOTA KUPANG - Untuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa untuk mendukung tugas pokok Korem 161/Wira Sakti beserta jajarannya, Umat hindu Korem 161/WS menggelar Upacara Piodalan di Pura Wira Tirtha Yudha Asten Kupang, yang diperingati setiap rahina Purnama Sasih Kapat yang kali ini jatuh pada hari Senin, (10/10/2022).


Upacara Piodalan tersebut rutin dilaksanakan setiap 1 tahun sekali dengan melibatkan seluruh personil Korem 161/Wira Sakti beserta jajarannya yang beragama Hindu ucap Ketua pembina dari personil Denbekang IX-44-01/Kupang Pinandita I Wayan Budiadnya yang merupakan Pembina Umat Hindu Korem 161/Wira Sakti beserta jajaran, 

Upacara ini juga bertujuan untuk meningkatkan Keimanan dan Ketaqwaan personil Jajaran Korem 161/WS khususnya yang beragama hindu karena Ketaqwaan itu amatlah penting dalam kehidupan Prajurit.


Demikian pula didalam kehidupan bermasyarakat karena dengan taqwa kita dapat membedakan mana yang baik dan yang tidak baik dengan menjalankan perintahNya dan menjauhi semua laranganNya sehingga dengan demikian diharapkan kita semua mampu memberikan kontribusi yang positif atau sesuatu yang terbaik untuk Jajaran Korem 161/Wira Sakti serta Bangsa dan negara secara luas, tambahnya.


XDetiik


Lanjut Piodalan Bapak I Wayan Budiadnya selaku Ketua Panitia Pura Wira Tirta Yudha menyampaikan ucapan terima kasih kepada Ibu ibu WHDI Kota Kupang yg mementaskan tarian Rejang Renteng, Anak Anak dari Yayasan Saraswati yang menampilkan Tarian Rejang Dewa,Pendet dan Gopala serta diiringi oleh Seka Gong SPN Kota Kupang.

"Selain itu untuk pengamanan selama Piodalan kami ucapakan terima kasih kepada anggota Denpom IX/1 Kupang atas bantuannya dalam kegiatan tersebut untuk Umat Sedarma tempekan Asten Kuanino dan Seluruh umat Hindu Dharma Kota Kupang yang telah hadir dan mengikuti rangkaian kegiatan Piodalan kami ucapkan terima kasih atas segala jerih payah yang telah diberikan sehingga acara Piodalan di Pura Wira Tirtha Yudha berjalan dengan lancar," tutupnya.


Upacara Piodalan di pimpin oleh Pinandita I Made Suparta ia menuturkan tujuan dari Upacara Piodalan sendiri dapat diartikan sebagai perayaan hari jadi tempat suci Pura Wira Tirtha Yudha. Upacara piodalan merupakan kewajiban bagi umat Tempekan Asten Kuanino Kupang dalam rangka membayar hutang kehadapan Ida Sang Hyang Widhi Wasa beserta seluruh manifestasinya yang disthanakan di Pura Wira Tirtha Yudha.


Lanjut Pinandita, rangkaian Upacara Piodalan di Pura Wira Tirtha Yudha diawali dengan ritual suci Mecaru yang bertujuan  "menjaga keharmonisan hubungan antara manusia dengan lingkungan sekitarnya untuk keberlangsungan kehidupan selanjutnya atau mengharmoniskan unsur unsur Panca Maha Bhuta di Bhuana Agung dan Bhuana Alit, selanjutnya dilanjutkan dengan acara pementasan tari tarian Bali sebagai wujud puji darma bakti kita kepada Ida Sang Hyang Widi Wasa berikutnya kita mendengarkan Darma Wacana yang di bawakan oleh Ibu Manik Utamawati yang bertema tentang keluarga bahagia dan sejahtera menurut ajaran agama Hindu dan yang terakhir adalah kegiatan Persembahyangan," cetusnya.


XDetiik


Acara tersebut dihadiri oleh seluruh umat Tempekan Asrama Tentara Kuanino beserta umat Hindu yang ada di wilayah Kota Kupang Nusa Tenggara Timur.

 (Penrem/XD**).

×
Berita Terbaru Update