Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Telah Dipersiapkan Rangka Jembatan Kembar Liliba di Jakarta, Selanjutnya Dibawa ke Kupang

Kamis, 12 Oktober 2023 | 3:37 PM WIB | 0 Views Last Updated 2023-10-12T07:37:43Z


XDetiik.com, KOTA KUPANG - Rangka Jembatan Kembar ‘Merah Putih’ Liliba, Kota Kupang, NTT telah disiapkan di Jakarta untuk selanjutnya dibawa ke Kupang. Sementara itu, pekerjaan/kegiatan persiapan Pembangunan Jembatan Liliba berupa pembersihan lokasi dan pembukaan akses jalan menuju dasar Kali Liliba sedang dilaksanakan oleh Kontraktor Pelaksana, PT. Dewanto Cipta  Pratama.

Hal ini dikatakan Kepala Balai Pelaksana Jalan Nasional (BPJN) NTT, Agustinus Junianto ketika dikonfirmasi tentang progress Pembangunan Jembatan Kembar ‘Merah Putih’ Liliba pada Jumat (10/10/23) melalui pesan WhatsApp/WA.

Rangka jembatan sudah ada. Saat ini sedang disiapkan administrasinya untuk dibawa ke Kupang,” ujar Junianto.

Mengenai progress pekerjaan, Putera NTT asal Kabupaten Sikka itu mengatakan, telah dilakukan pekerjaan persiapan. “Untuk sementara masih pekerjaan persiapan. Pekerjaan clearing lokasi untuk penempatan bore phile, pengukuran ulang untuk MC-0 (Justifikasi Teknis),” jelas pria yang akrab disapa Junto.

Sementara itu Pejabat Pembuat Komitmen (PPK 1.1) BPJN NTT, Paul Zakarias yang dihubungi tim media ini melalui handphone-nya juga mengakui bahwa rangka Jembatan Kembar ‘Merah Putih’ Liliba telah disiapkan di Jakarta. “Rangka Jembatannya sudah ada di Jakarta dan tinggal dibawa ke Kupang,” ujarnya.

Menurut Zakarias, saat ini kontraktor pelaksana sedang melakukan beberapa pekerjaan persiapan Pembangunan Jembatan tersebut. “Pembersihan lokasi sudah dilaksanakan. Saat ini sedang dibuka akses jalan ke dasar kali Liliba untuk mobilisasi alat, bahan dan pekerja,” jelasnya.

Pembangunan Jembatan sepanjang 140 meter tersebut, lanjut Zakarias, akan menggunakan 4 tiang penyanggah jembatan. Dua tiang pancang dengan system bor phile akan dipasang pada kedua bibir jembatan (sisi Utara dan Selatan, red).

Sedangkan 2 tiang pancang lainnya dipasang untuk menyanggah jembatan dari tengah. Tiang pancang ini juga dibangun dengan system bore phile. Jadi ada 2 tiang pancang untuk menyanggah bagian tengah jembatan (jembatan Liliba I hanya menggunakan 1 tiang pancang di tengah jembatan, red),” urai Zakarias.

Seperti disaksikan tim media ini pada Kamis (5/10/23) di lokasi Pembangunan Jembatan Kembar ‘Merah Putih’ Liliba telah dilakukan pembersihan lokasi dan pembangunan akses jalan ke dasar kali. Akses jalan sepanjang ratusan meter dengan lebar sekitar 5 meter tersebut telah dibangun dengan excavator dari sisi timur jembatan liliba (ke arah barat jembatan, red).

Akses jalan tersebut dibangun untuk mempermudah mobilisasi alat, bahan dan tenaga kerja menuju ke titik pembangunan 2 tiang pancang tengah jembatan jembatan tersebut. 

Seperti diberitakan sebelumnya PPK 1.1 telah menandatangani kontrak pelaksanaan Pembangunan Jembatan Kembar ‘Merah Putih’ Liliba pada Rabu (27/9/23) di Aula Serba Guna BPJN NTT. Acara penandatanganan kontrak tersebut disaksikan oleh Kepala BPJN NTT, Agustinus Junianto, Sekda NTT, Kosmas D. Lana, SH, M.Si dan Penjabat Walikota Kupang, Fahrensy Funay.
(Fil/nus/ace).

×
Berita Terbaru Update